Lubuk Besar, – Festival Layang-layang Algafry Rahman Cup Tahun 2024 resmi dibuka di Lapangan Desa Trubus, Kecamatan Lubuk Besar, Kabupaten Bangka Tengah, Jumat (23/02/2024).
Peresmian festival ini ditandai dengan dinaikkannya layangan salah satu peserta oleh Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman.
Festival layang-layang ini terbuka untuk umum dan diikut oleh peserta yang tidak hanya berasal dari Desa Trubus, tetapi juga menarik minat pencinta layang-layang dari berbagai daerah yang ada di Bangka Belitung.
“Festival layang-layang di Desa Trubus hari ini sudah kita mulai dan informasinya saat ini sudah lebih dari 400 peserta yang mengikuti festival ini. Bukan cuma dari Trubus, tapi ada juga yang dari Koba, Bangka Selatan, bahkan tadi ada yang dari Pangkalanbaru dan Pangkalpinang,” ucap Algafry.
Menurut Bang Ayi sapaan akrab bupati, layang-layang tidak hanya merupakan permainan anak-anak, tetapi bisa dijadikan sebuah hobi karena butuh keahlian tersendiri untuk menaikkan serta mengendalikan layang-layang diudara.
“Festival ini sekaligus bisa jadi ajang silaturahmi bagi pencinta layang-layang yang memiliki hobi yang sama untuk saling mengenal dan berbagi pengalaman,” lanjutnya.
Ngiat Hiung, selaku Kepala Desa Trubus memberikan apresiasi kepada Bupati Bateng terhadap dukungan festival yang diselenggarakan di desanya.
“Kami warga Trubus tentu berterima kasih kepada Pak Bupati yang sudah hadir dan meresmikan secara langsung festival layang-layang ini,” katanya.
Kepala Desa Trubus juga berharap agar gelaran ini dapat dilaksanakan secara rutin sebagai wadah untuk berkumpulnya para pencinta layangan.
“Kita bersama Pak Bupati tadi, juga berencana untuk menjadikan festival ini sebagai ajang tahunan. Semoga bisa terwujud agar ada wadah bagi masyarakat yang memiliki hobi bermain layang-layang,” ungkapnya